Budidaya Pepaya California, Dari Pembibitan Hingga Panen
Cara Menanam dan Memelihara Pohon Buah Pepaya California
Pepaya california ini memiliki keunggulan tersendiri dari varietas pepaya lainnya yaitu hasil panen yang lebih banyak dan kebal terhadap serangan penyakit, tidak heran jika petani lebih memilih varietas pepaya california. Selain itu tanaman pepaya california sangat genjah bisa kita panen buahnya sekitar 8-9 bulanan, mampu memproduksi berkisar 7,6 ton hingga 14,4 ton/bulan dengan populasi 1.200 tanaman per hektar.
Agribisnis pepaya california ini sangat berpotensi sekali untuk merauk keuntungan lebih besar. Dari penjelasan diatas, silahkan jika sahabat berminat membudidayakannya. Namun cara budidaya pepaya california ini perlu kita pahami untuk hasil yang optimal. Berikut langkah-langkah budidayanya dibawah ini.
Cara Pembibitan dan Memperbanyak Pohon Pepaya California
Pembibitan pepaya california biasanya diperbanyak dari cara generatif yaitu dari biji yang diambil dari buah yang sudah masak dari pohon dan sehat. Cara membibitkannya yaitu dengan memotong 1/3 bagian, kemudian mengambil biji dari 2/3 buah di bagian ujung untuk dijadikan benih.
Persiapan Lahan Budidaya Pepaya California
Langkah kedua dari penanaman pepaya california adalah persiapan lahan. Persiapan dan pengolahan lahan merupakan persiapan lahan supaya kondisi lahan sesuai bagi pertumbuhan tanaman papaya. Dalam proses persiapan lahan dilakukan dengan membersihkan lahan dari bebatuan, gulma, dan sisa-sisa tanaman lainnya serta drainase yang baik.
Setelah lahan bersih, kemudian lakukan pengolahan tanah dengan mencangkul sampai gembur dan meratakan tanah kemudian dicampur dengan kompos/pupuk kandang yang terfermentasi. Lalu buatlah lubang tanam dimana tanah bagian atas diletakkan di sisi kanan dan tanah bagian bawah pada sisi kiri. Dalam proses penanaman, timbunan tanah bagian bawah digunakan untuk menimbun terlebih dahulu dan diikuti dengan timbunan tanah bagian atas. Lalu istirahatkan lubang tanam selama ± 1 – 2 minggu, biarkan tersinari matahari untuk mengurangi kemasaman dan kandungan air. Lubang tanam yang dibuat berukuran 60 x 60 x 50 cm, jarak lubang bisa kita atur sendiri berkisar 2,5 x 2,5 m atau 2,5 x 2,75 m. Populasi tanaman per hektar 1.200 pohon
Pembuatan Bedengan Budidaya Pepaya California
Kemudian lahan kita dibuat bedengan atau guludan memanjang disesuaikan dengan kondisi lahan, lebar 1-1,5 m, tinggi pada tahun pertama 30-40 cm dan jarak antar bedeng 1 m, bedengan diarahkan sesuaikan dengan arah aliran air, ditengah bedengan dibuat lubang tanam yang ukurannya disesuaikan dengan ukuran bibit pepaya dengan jarak antar lubang 2,5-2,75 m dalam barisan.
Penanaman Pohon Buah Pepaya California
Tanaman pepaya membutuhkan air yang cukup tapi tidak boleh menggenang, makanya saat yang tepat menanam pepaya california adalah pertengahan musim hujan antara Februari dan Maret, sehingga bibit mendapatkan air yang cukup dan tidak kekeringan, perlu juga dibuat bedengan-bedengan agar air hujan tidak menggenang dan akhirnya malah membuat tanaman yang masih muda menjadi busuk.Bila menanam dimusim kemarau di sekitar tanaman bisa dikasih jerami sebagai mulsa untuk mengurangi penguapan air di musim kemarau sehingga tanaman tidak kekeringan.
Untuk penanaman papaya California bisa kita lakukan dengan dua cara yaitu dengan menggunakan benih langsung dan dengan menggunakan bibit hasil semai. Jika benih dari biji langsung ditanam pada lubang tanam sebanyak 2 – 3 biji per lubangnya. Dan jika penanaman dari bibit hasil semai, maka tinggal lakukan pemindahan bibit dari polybag yang telah berumur antara 1 – 1,5 bulan ke lubang tanam yang sudah kita buat. Waktu penanaman sebaiknya dilakukan pada sore hari (Pukul 15.00 WIB). Dianjurkan untuk ditanami 2 bibit sekaligus dibeberapa lubang tanam sebagai cadangan sulam apabila bibit yang satu mati atau gagal tumbuh.
Pemupukan Pohon Pepaya California
Pupuk dasar cukup menggunakan kompos atau pupuk kandang yang telah matang dengan tanah bagian atas. Dosis pupuk sebanyak 20 kg per lubang tanam. Dan untuk pupuk susulan yang diberikan bisa menggunakan full organik atau kombinasi kimia.
Cara Kombinasi Kimia : 20 butir NPK buah + 1 kg kompos/pupuk kandang + 1 sdt POC BMW
Cara Organik : 1 sdm KOCOR BMW+ 1 sdt POC BMW
Lakukan pemupukan susulan 1 bulan sekali secara rutin.
Atau Bisa Lakukan Cara pemberian pupuk seperti dibawah ini:
Pemeliharaan Pepaya California
Beberapa pemeliharaan lainnya yang perlu dialkukan adalah penyiangan meliputi : penyiangan gulma, dilakukan sebelum pemberian pupuk susulan (pupuk organik) atau disesuaikan dengan kondisi gulma, penyiangan dilakukan secara manual dengan menggunakan tangan atau dengan alat seperti kored atau arit. Kemudian penyulaman untuk bibit yang tidak tumbuh dilakukan setelah tanaman berumur 1 bulan dengan menggunakan benih dengan umur yang sama. Pembumbunan dilakukan bersamaan dengan penyiangan gulma. Pembumbunan bertujuan untuk mengubur batang yang telah tinggi supaya tidak mudah roboh serta perkembangan akar lebih baik.
Hama dan Penyakit Tanaman Pepaya California
Berikut ini beberapa hama yang dapat menyerang tanaman pepaya california yaitu kutu daun (Myzuz persicae) dan tungau merah (Tetranychus sp). Hama-hama tersebut dapat kita tanggulangi dengan menyemprotkan insektisida hayati ANTILAT 5 hari sekali, dosis 4 tutup btl per 17 ltr air. Beberapa penyakit juga sering menyerang tanaman pepaya california adalah penyakit antraknose (cacar buah), penyakit phytopthora parasitiaca, penyakit bacterium papaya, dan penyakit mosaik papaya, serta penyakit bercak cincin. Jika penyakit sudah menyerang semprotkan fungisida hayati NOPATEK 5 hari sekali, dosis 4 tutup btl per 17 ltr air.
Pemanenan pepaya california dapat dilakukan pada umur tanaman sekitar 8 – 9 bulanan. Tanda-tanda kematangan pepaya california yang siap panen, yaitu terdapat semburat warna kuning kemerahan 25% pada kulit buah bagian ujung. Untuk jarak angkut jauh buah papaya dipetik setelah semburat warna hujau kekuningan kurang dari 25% pada kulit buah bagian ujung. Proses pemanenan buah pepaya sebaiknya dilakukan dengan cara memotong tangkai buah dengan menggunakan pisau tajam atau gunting pangkas, Jangan sampai buah jatuh yang mengakibatkan buah luka dan bonyok. Bisa kita menggunakan tangga jika pohon terlalu tinggi. Panen dilakukan dengan berbagai macam cara, pada umumnya panen/ pemetikan dilakukan dengan menggunakan “songgo” (berupa bambu yang pada ujungnya berbentuk setengah kerucut yang berguna untuk menjaga agar buah tersebut tidak jatuh pada saat dipetik).
Panen dilakukan setiap 4 hari sekali, Dengan memetik buah pepaya California sekali panen setiap minggu, dapat dihasilkan buah pepaya mengkal, segar sebanyak 2 ton untuk setiap hektarnya. Anda tertarik menjadi wirausaha buah pepaya California, tidak ada salahnya mencoba. Juga bisa mencoba menanam satu pohon pepaya di pekarangan Anda.
Pepaya california ini memiliki keunggulan tersendiri dari varietas pepaya lainnya yaitu hasil panen yang lebih banyak dan kebal terhadap serangan penyakit, tidak heran jika petani lebih memilih varietas pepaya california. Selain itu tanaman pepaya california sangat genjah bisa kita panen buahnya sekitar 8-9 bulanan, mampu memproduksi berkisar 7,6 ton hingga 14,4 ton/bulan dengan populasi 1.200 tanaman per hektar.
Pepaya California |
Karakteristik Buah Pepaya California, pepaya California memiliki keistimewaan berukuran sedang dengan berat 0,8-1,5 kg, berkulit tebal dengan permukaan rata, dagingnya kenyal, tebal, dan lebih manis, berwarna merah dan berbentuk lonjong.Kita pasti tahu dengan buah pepaya yang tidak asing ini, rasanya yang lezat dan manis berair membuat masyarakat gemar mengonsumsinya. Namun tanaman pepaya pun memiliki varietas-varietas sesuai keunggulannya masing-masing. Salah satunya adalah pepaya california yang sekarang ini sangat digandrungi oleh masyarakat kita. Sesuai namanya, pepaya california ini berasal dari wilayah bagian Amerika serikat yang beriklim topis di wilayah California.
Agribisnis pepaya california ini sangat berpotensi sekali untuk merauk keuntungan lebih besar. Dari penjelasan diatas, silahkan jika sahabat berminat membudidayakannya. Namun cara budidaya pepaya california ini perlu kita pahami untuk hasil yang optimal. Berikut langkah-langkah budidayanya dibawah ini.
Cara Pembibitan dan Memperbanyak Pohon Pepaya California
Pembibitan pepaya california biasanya diperbanyak dari cara generatif yaitu dari biji yang diambil dari buah yang sudah masak dari pohon dan sehat. Cara membibitkannya yaitu dengan memotong 1/3 bagian, kemudian mengambil biji dari 2/3 buah di bagian ujung untuk dijadikan benih.
Persiapan Lahan Budidaya Pepaya California
Langkah kedua dari penanaman pepaya california adalah persiapan lahan. Persiapan dan pengolahan lahan merupakan persiapan lahan supaya kondisi lahan sesuai bagi pertumbuhan tanaman papaya. Dalam proses persiapan lahan dilakukan dengan membersihkan lahan dari bebatuan, gulma, dan sisa-sisa tanaman lainnya serta drainase yang baik.
Setelah lahan bersih, kemudian lakukan pengolahan tanah dengan mencangkul sampai gembur dan meratakan tanah kemudian dicampur dengan kompos/pupuk kandang yang terfermentasi. Lalu buatlah lubang tanam dimana tanah bagian atas diletakkan di sisi kanan dan tanah bagian bawah pada sisi kiri. Dalam proses penanaman, timbunan tanah bagian bawah digunakan untuk menimbun terlebih dahulu dan diikuti dengan timbunan tanah bagian atas. Lalu istirahatkan lubang tanam selama ± 1 – 2 minggu, biarkan tersinari matahari untuk mengurangi kemasaman dan kandungan air. Lubang tanam yang dibuat berukuran 60 x 60 x 50 cm, jarak lubang bisa kita atur sendiri berkisar 2,5 x 2,5 m atau 2,5 x 2,75 m. Populasi tanaman per hektar 1.200 pohon
Pembuatan Bedengan Budidaya Pepaya California
Kemudian lahan kita dibuat bedengan atau guludan memanjang disesuaikan dengan kondisi lahan, lebar 1-1,5 m, tinggi pada tahun pertama 30-40 cm dan jarak antar bedeng 1 m, bedengan diarahkan sesuaikan dengan arah aliran air, ditengah bedengan dibuat lubang tanam yang ukurannya disesuaikan dengan ukuran bibit pepaya dengan jarak antar lubang 2,5-2,75 m dalam barisan.
Penanaman Pohon Buah Pepaya California
Tanaman pepaya membutuhkan air yang cukup tapi tidak boleh menggenang, makanya saat yang tepat menanam pepaya california adalah pertengahan musim hujan antara Februari dan Maret, sehingga bibit mendapatkan air yang cukup dan tidak kekeringan, perlu juga dibuat bedengan-bedengan agar air hujan tidak menggenang dan akhirnya malah membuat tanaman yang masih muda menjadi busuk.Bila menanam dimusim kemarau di sekitar tanaman bisa dikasih jerami sebagai mulsa untuk mengurangi penguapan air di musim kemarau sehingga tanaman tidak kekeringan.
Untuk penanaman papaya California bisa kita lakukan dengan dua cara yaitu dengan menggunakan benih langsung dan dengan menggunakan bibit hasil semai. Jika benih dari biji langsung ditanam pada lubang tanam sebanyak 2 – 3 biji per lubangnya. Dan jika penanaman dari bibit hasil semai, maka tinggal lakukan pemindahan bibit dari polybag yang telah berumur antara 1 – 1,5 bulan ke lubang tanam yang sudah kita buat. Waktu penanaman sebaiknya dilakukan pada sore hari (Pukul 15.00 WIB). Dianjurkan untuk ditanami 2 bibit sekaligus dibeberapa lubang tanam sebagai cadangan sulam apabila bibit yang satu mati atau gagal tumbuh.
Pemupukan Pohon Pepaya California
Pupuk dasar cukup menggunakan kompos atau pupuk kandang yang telah matang dengan tanah bagian atas. Dosis pupuk sebanyak 20 kg per lubang tanam. Dan untuk pupuk susulan yang diberikan bisa menggunakan full organik atau kombinasi kimia.
Cara Kombinasi Kimia : 20 butir NPK buah + 1 kg kompos/pupuk kandang + 1 sdt POC BMW
Cara Organik : 1 sdm KOCOR BMW+ 1 sdt POC BMW
Lakukan pemupukan susulan 1 bulan sekali secara rutin.
Atau Bisa Lakukan Cara pemberian pupuk seperti dibawah ini:
- Tiap minggu setelah tanam beri pupuk kimia, 50 gram ZA, 25 gram Urea, 50 gram TSP dan 25 gram KCl,dicampur dan ditanam melingkar
- Satu bulan kemudian lakukan pemupukan kedua dengan komposisi 75 gram ZA, 35 gram Urea, 75 gram TSP,dan 40 gram KCl
- Saat umur 3-5 bulan lakukan pemupukan ketiga dengan komposisi 75 gram ZA, 50 gram Urea, 75 gram TSP,50 gram KCl
- Umur 6 bulan dan seterusnya 1 bulan sekali diberi pupuk dengan 100 gram ZA, 60 gram Urea, 75 gram TSP,dan 75 gram KCl
- Siramkan EM4 atau pupuk organik lainyake lubang tanam dengan dosis 1 sendok makan/10 liter air setiap 1-2 bulan sekali
- Lakukan penyemprotan campuran insetisida,fungisida, ZPT dan Pupuk Daun dengan dosis sesuai anjuran
Setiap 1-2 minggu sekali setelah tanam sampai umur 2-3 bulan-Setelah umur 3 bulan semprot dengan POC= Organik cair 3 – 4 tutup ditambah HORMONIK dosis 1 – 2 tutup / tangki-Penyemprotan hati – hati pada saat berbunga agar tidak kena bunga yang mekar atau lebih aman bisa disiramkan. Selain itu pula buah yang belum sempat berkembang menjadi besar bisa saja gugur. Kalau sudah demikian dapat dipastikan akan merugikan para petani yang sudah susah payah menanam dan merawat tananaman pepaya. Mengingat penyakit pada tanaman pepaya seperti ulat dan jamur bisa saja menyerang buah, batang dan daunnya. Buah pepaya yang sudah terserang hama jamur itu bisanya buahnya akan berwarna menjadi putih.Pemupukan yang tepat setidaknya menjamin 50% produksi pepaya california berkualitas super. Kualitas pepaya california super itu bercirikan antara lain bobot buah rata-rata 1,3-1,5 kg serta mulus tanpa cacat.
Pemeliharaan Pepaya California
Pohon pepaya California pun lebih pendek dibanding jenis pepaya lain, yakni paling tinggi 2 meter yang memiliki ciri daun berjari banyak dan memiliki kuncung/jambul (daun yang melengkung ke atas) di bagian pangkalnya. Buah yang berasal dari Amerika Tengah dan daerah Karibia ini bisa ditanam sepanjang tahun. Menariknya lagi, sejak mulai panen di umur 9 bulan, satu pohon pepaya ini bisa dipanen 1 buah tiap minggu hingga umur 3 tahun.
Beberapa pemeliharaan lainnya yang perlu dialkukan adalah penyiangan meliputi : penyiangan gulma, dilakukan sebelum pemberian pupuk susulan (pupuk organik) atau disesuaikan dengan kondisi gulma, penyiangan dilakukan secara manual dengan menggunakan tangan atau dengan alat seperti kored atau arit. Kemudian penyulaman untuk bibit yang tidak tumbuh dilakukan setelah tanaman berumur 1 bulan dengan menggunakan benih dengan umur yang sama. Pembumbunan dilakukan bersamaan dengan penyiangan gulma. Pembumbunan bertujuan untuk mengubur batang yang telah tinggi supaya tidak mudah roboh serta perkembangan akar lebih baik.
Hama dan Penyakit Tanaman Pepaya California
Berikut ini beberapa hama yang dapat menyerang tanaman pepaya california yaitu kutu daun (Myzuz persicae) dan tungau merah (Tetranychus sp). Hama-hama tersebut dapat kita tanggulangi dengan menyemprotkan insektisida hayati ANTILAT 5 hari sekali, dosis 4 tutup btl per 17 ltr air. Beberapa penyakit juga sering menyerang tanaman pepaya california adalah penyakit antraknose (cacar buah), penyakit phytopthora parasitiaca, penyakit bacterium papaya, dan penyakit mosaik papaya, serta penyakit bercak cincin. Jika penyakit sudah menyerang semprotkan fungisida hayati NOPATEK 5 hari sekali, dosis 4 tutup btl per 17 ltr air.
Untuk mencegah tanaman pepaya agar tidak terkena penyakit, harus dipastikan bahwa tanah yang akan ditanami dengan bibit pilihan harus bebas dari bonggol sisa tanaman sebelumnya. Dengan adanya sisa bonggol tanaman sebelumnya dapat merangsang tumbuhnya jamur yang akan merusak bibit tanaman baru.Waktu dan Cara Panen Pepaya California
Pemanenan pepaya california dapat dilakukan pada umur tanaman sekitar 8 – 9 bulanan. Tanda-tanda kematangan pepaya california yang siap panen, yaitu terdapat semburat warna kuning kemerahan 25% pada kulit buah bagian ujung. Untuk jarak angkut jauh buah papaya dipetik setelah semburat warna hujau kekuningan kurang dari 25% pada kulit buah bagian ujung. Proses pemanenan buah pepaya sebaiknya dilakukan dengan cara memotong tangkai buah dengan menggunakan pisau tajam atau gunting pangkas, Jangan sampai buah jatuh yang mengakibatkan buah luka dan bonyok. Bisa kita menggunakan tangga jika pohon terlalu tinggi. Panen dilakukan dengan berbagai macam cara, pada umumnya panen/ pemetikan dilakukan dengan menggunakan “songgo” (berupa bambu yang pada ujungnya berbentuk setengah kerucut yang berguna untuk menjaga agar buah tersebut tidak jatuh pada saat dipetik).
Panen dilakukan setiap 4 hari sekali, Dengan memetik buah pepaya California sekali panen setiap minggu, dapat dihasilkan buah pepaya mengkal, segar sebanyak 2 ton untuk setiap hektarnya. Anda tertarik menjadi wirausaha buah pepaya California, tidak ada salahnya mencoba. Juga bisa mencoba menanam satu pohon pepaya di pekarangan Anda.
Comments
Post a Comment